Pengalaman Laptop Toshiba Rusak, Indikator Nyala Tapi tidak mau Booting Saat Di Pencet Power

Baru- baru ini saya mengalami masalah yang memang tidak biasanya, tentu kalau sudah kerusakan hardware sudah saatnya diserahkan saja ke tukang ervice. Masalahnya adalah sebagai berikut : lampu indikator nyala saat dicharge, namun ketika dinyalakan tombol power on maka hasilnya lampu indikator hijau mati dan laptop pun masih terdiam di tempat. Laptop yang saya miliki adalah tipe L310 toshiba.
tanda kerusakan ic power regulator pada laptop
Ternyata ada beberapa kemungkinan dengan kerusakan jenis ini, bisa jadi kerusakan karena mobo, chipset atau karena kerusakan di bagian ic power yang fungsinya untuk menswitch power ke mobo saat charge maupun saat menggunakan tenaga batera, ic nya ada beberapa dan jika rusaknya semakin banyak maka tentu biaya servisnya akan lebih mahal.

Inilah yang menjadi salah satu kelemahan laptop, kalau sudah rusak hardware maka mau tidak mau kocek uang dalam-dalam, apalagi kalau sudah masalah daleman mobo, beruntung toshiba mungkin onderdilnya masih dapat dicari.

Setelah ditunggu beberapa minggu ga ada kabar, akhirnya datang juga sms dari tukang servis yang memberi kabar bahwa kerusakan adalah pada regulator, jadi ada hubungannya dengan kelistrikan yang masuk ke laptop. Biaya servis dihitung sekitar 300 ribuan karena ic regulator yang rusak sebanyak 3 ic. Lumayanlah untuk ukuran barang rusak musti bayar 300 ribu. Kalau kata tukang servicenya memang karena usia laptop yang sudah tua jadi ya memang beresiko untuk rusak di bagian ini. Untuk karena ada dana kantor jadi biaya servis masih bisa di klaim. Nah bagi anda yang mengalami masalah sama sebaiknya anda bawa ke tukang servis saja, karena membutuhkan keahlian yang khusus untuk mengatasi masalah kerusakan ic seperti ini.